Visi 

Pada Tahun 2040 Menjadi Program Studi  Keperawatan Yang Berwawasan Global, Unggul Dalam Praktik Pelayanan Keperawatan Di Komunitas Perkotaan.

Misi 

  1. Menyelenggarakan kegiatan pendidikan dengan menerapkan kurikulum berbasis KKNI dengan metode pembelajaran Interprofesional Education (IPE).
  2. Menyelenggarakan kegiatan penelitian dasar, klinik, dan komunitas yang inovatif untuk menunjang pengembangan keilmuan dan pelayanan keperawatan pada tatanan Komunitas Perkotaan.
  3. Menyelengarakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat sebagai aplikasi hasil dari penelitian yang telah diselenggarakan dalam upaya mendukung pengembangan pelayanan keperawatan di Komunitas Perkotaan.
  4. Menyelenggarakan pelatihan keperawatan guna peningkatan pengetahuan dan keterampilan dan siap menghadapi dunia kerja masa kini dan mendatang.

Tujuan 

  1. Menghasilkan tenaga Ners yang memiliki wawasan mendalam tentang masalah kesehatan di Komunitas Perkotaan, serta mampu bersaing dan berwawasan global di tingkat regional hingga nasiona
  2. Menghasilkan tenaga Ners yang memiliki kemampuan untuk mengkaji dan menganalisis permasalahan kesehatan di Komunitas Perkotaan.
  3. Menghasilkan tenaga Ners yang memiliki kemampuan untuk mengabdi/membantu masyarakat untuk memecahkan masalah kesehatan di Komunitas Perkotaan.
  4. Menghasilkan produk penelitian yang unggul berasas kolaboratif, untuk masyarakat di Komunitas Perkotaan.
  5. Menghasilkan pengabdian masyarakat yang bermanfaat dalam meningkatkan kesejahteraan Komunitas Perkotaan berbasis hasil penelitian.
  6. Tersedianya sarana dan prasarana yang berkualitas untuk mendukung proses pendidikan Ners yang berwawasan masalah kesehatan di Komunitas Perkotaan.
  7. Terciptanya kemitraan dengan lapangan kerja sehingga terbentuk peluang yang sebesar-besarnya bagi lulusan untuk dapat diserap oleh dunia kerja di Komunitas Perkotaan.
  8. Melaksanakan pelatihan keperawatan dalam menyiapkan lulusan Ners yang terampil dan siap menghadapi dunia kerja.